
Kabupaten Bangli Raih Juara Umum Napak Tilas Pataka Panji-Panji dan Surat Sakti I Gusti Ngurah Rai 2024
BANGLI (CAHAYAMASNEWS.COM). Kabupaten Bangli berhasil meraih juara umum pada ajang Napak Tilas Pataka Panji-Panji dan Surat Sakti Pahlawan Nasional I Gusti Ngurah Rai tahun 2024. Penghargaan ini diterima langsung oleh Kepala Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kabupaten Bangli, I Wayan Jimat, dalam acara di Taman Pujaan Bangsa Margarana, Tabanan, pada Rabu (20/11/2024).
Napak tilas tahunan ini merupakan kegiatan untuk memperkuat semangat nasionalisme dan patriotisme, terutama di kalangan generasi muda. Pjs. Bupati Bangli, I Made Rentin, menerima Pataka Panji-Panji dan Surat Sakti dari Kabupaten Klungkung pada upacara di Alun-Alun Bangli, Jumat (15/11/2024). Dalam ajang ini, Kabupaten Bangli berhasil mengungguli Kabupaten Gianyar di peringkat kedua dan Kabupaten Jembrana di posisi ketiga.
I Wayan Jimat menyebut bahwa prestasi ini diraih berkat kerja sama solid antara pemerintah, masyarakat, organisasi kepemudaan, dan komunitas lainnya. “Semangat gotong-royong menjadi kunci utama keberhasilan kita. Prestasi ini membuktikan bahwa kita bisa jika bersatu dan bekerja keras,” ujar Jimat saat menyerahkan piala bergilir kepada Pj. Sekda Bangli di Gedung BMB.
Sementara itu, Pj. Sekretaris Daerah Kabupaten Bangli, I Made Ari Pulasari, memberikan apresiasi atas pencapaian ini. Ia menegaskan pentingnya evaluasi dan peningkatan pelaksanaan kegiatan serupa di masa depan agar tidak hanya menjadi seremonial, tetapi juga membangun karakter generasi muda yang patriotik.
“Melalui semangat perjuangan, kita harap generasi penerus mampu berkarya dan membawa Kabupaten Bangli lebih maju sesuai tagline kita, ‘Melompat Lebih Tinggi’,” tutup Ari Pulasari. . *** CMN=Tim-NT.
Facebook Comments