October 25, 2024
News

Tingkatkan Mutu Layanan RSUD, Sekda Sedana Merta Ajak Benahi dan Perkuat Pelayanan Kesehatan

AMLAPURA (CAHAYAMASNEWS). Dalam upaya meningkatkan mutu layanan kepada masyarakat, utamanya dalam penanganan Covid-19, Pemerintah Kabupaten Karangasem, terus berupaya berjuang membenahi layanan kesehatan utamanya kinerja pelayanan di RSUD Kabupaten Karangasem, guna mewujudkan layanan yang lebih baik. Demikian ditegaskan Sekda Kabupaten Karangasem Sedana Merta saat memberikan pengarahan dalam upaya membenahi dan memperkuat layanan kesehatan RSUD Kab. Karangasem, Rabu (14/10/2020) di Ruang Pertemuan Komite Medik RSUD Kab. Karangasem.

Pada kesempatan itu Sekda Sedana Merta juga mengingatkan bahwa pelayanan kesehatan kepada masyarakat menjadi prioritas utama Pemkab Karangasem. Hal itu sebagai upaya dalam menciptakan kualitas kesehatan di daerah dengan membenahi pelayanan dari masalah-masalah mendasar. Sedana Merta mengakui masih ada keluhan masyarakat terkait pelayanan yang diberikan oleh RSUD Kab. Karangasem. Oleh karena itu menjadi perhatian serius bagi pemerintah bagaimana ke depannya masyarakat bisa mendapat pelayanan kesehatan yang maksimal dan prima.

ā€œBagi kami kepuasan masyarakat adalah menjadi prioritas. Untuk itu kami akan terus berupaya semaksimal mungkin membenahi pelayanan kesehatan khususnya di RSUD Karangasem, sehingga tidak ada lagi masyarakat yang mengeluh dan atau tidak puas terhadap pelayanan RSUD di tengah pandemi,” tegasnya seraya menambahkan, tenaga medis sebagai ujung tombak untuk saling bekerjasama guna bisa memberikan yang terbaik kepada masyarakat. Ini adalah tugas mulia yang diemban, dengan saling mengisi tentunya bisa memberikan hasil yang maksimal.

“Saya sangat mengapresiasi atas kerja keras yang sudah maksimal dalam menangani pasien terdampak covid, hal-hal yang memang masih kurang baik mari kita benahi bersama, tentunya dengan saling berpegangan baik Dokter, tenaga medis dan petugas lainnya, agar pelayanan yang diberikan kepada masyarakat bisa maksimal,” ajaknya. Di akhir arahannya, Sekda Sedana Merta menegaskan kedisiplinan staf dan para tenaga medis RSUD Kab. Karangasem menjadi poin penting, bila perlu akan diberikan teguran dan sangsi tegas bagi yang tidak disiplin. Hal ini bertujuan agar pelayanan yang diberikan dapat optimal sesuai harapan bersama. *** Cahayamasnews.com-Humas -Tim-01.

Facebook Comments

error: Content is protected !!