News

Bupati Suwirta Menjadi Narasumber Webinar Nasional Pendidikan dan Launching Platform Sahabat Guru

SEMARAPURA (CAHAYAMAS-NEWS). Di era globalisasi ini para guru pengajar harus memiliki mindset yang tumbuh dan terbuka agar mampu beradaptasi dengan memanfaatkan platfrom-platfrom pendidikan saat ini. Hal tersebut terungkap saat Bupati Klungkung, I Nyoman Suwirta yang juga selaku Koordinator Wilayah Apkasi Provinsi Bali menjadi narasumber pada Webinar Nasional Pendidikan dan Launching Platform Sahabat Guru Kabupaten Bone, Selasa (12/10).

Kegiatan yang dilaksanakan secara virtual dari ruang vicon Kantor Bupati Klungkung ini mengusung sebuah tema “Mewujudkan Guru Cakap Bermediasi Digital, Cakap Numerasi Dan Berkarakter Dalam Menghadapi Tantangan Global”. Dalam kesempatan tersebut, Bupati Suwirta sangat menyambut baik pelaksanaan kegiatan webinar di bidang pendidikan ini. Apkasi di era globalisasi ini tentu dengan Kementerian Pendidikan juga terus bersinergi, sehingga beberapa prioritas di bidang pendidikan selalu dilakukan.

Ada tujuh program prioritas pendidikan diantaranya pembiayaan pendidikan, digitalisasi sekolah, program sekolah penggerak, peningkatan kualitas kurikulum revitalisasi pendidikan vokasi, program kampus merdeka dan kemajuan budaya dan bahasa. “Para peserta di bidang pendidikan khususnya di Kabupaten Bone agar terlibat aktif dan memberikan solusi dan kontribusi positif demi terwujudnya profil pelajar pancasila sebagai pelajar sepanjang hayat,” ujar Bupati Suwirta.

Bupati Suwirta juga menambahkan yang menjadi perhatian seriusnya agar kedepannya pemerintah pusat bisa memperhatikan masa depan para tenaga honorer dan tenaga kontrak yang sudah berpuluh-puluh tahun mengabdi terutama yang bekerja di plosok-plosok desa.

Apalagi saat mereka yang mengikuti seleksi CPNS atau P3K tidak semuanya mengetahui perkembangan digitalisasi. “Mari bersama-sama ikut memperjuangkan hal ini, sehingga tenaga honorer maupun tenaga kontrak yang cukup lama mengabdi dibidang pendidikan ini bisa diberikan tempat atau prioritas untuk nantinya menjadi Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerjasama (P3K),” harap Bupati Suwirta didampingi Kepala Bagian Pemerintahan Kabupaten Klungkung I Gusti Gede Gunarta.

Selain itu, kegiatan ini juga diikuti oleh Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia Johnny G. Plate, Bupati Kabupaten Bone Dr. H. Andi Fahsar M. Padjalangi dan Staf Ahli Apkasi Bidang Pendidikan, Inisiator Program Sahabat Guru Dr. Himmatul Hasanah. *** Cahayamasnews.com/HmsKlk=Puspa.

Facebook Comments