October 24, 2024
News

Ketua DPRD Karangasem Apresiasi Penyelesaian Damai, Kasus Kepsek Injak Bahu Siswa yang Sempat Viral di Medsos

Ketua DPRD Kabupaten Karangasem mengapresiasi langkah cara penyelesaian acara damai antara pihak Sekolah SMA Negeri 3 Amlapura dengan keluarga siswa. Terkait viralnya video siswa menjalani hukuman push up, dalam video tampak kepsek menginjak bahu siswa tersebut. Demikian disampaikan Ketua DPRD Karangasem I Wayan Suastika Kamis (14/4/2022).

Pihaknya berharap, bahwa kejadian tersebut  bisa dijadikan bahan evaluasi, dan  ke depannya kejadian serupa tidak terulang lagi. Hal itu, tentunya akan berdampak terhadap dunia pendidikan, khususnya di Kabupaten Karangasem.

“Perkembangan di jaman sekarang yakni di era digitalisasi ini, perlu semua pihak terkait  menaruh perhatian atau pencermatan, tidak lupa juga peran serta pengawasan orang tua siswa maupun dari pihak sekolah sangat penting untuk memberikan pemahaman tentang teknologi digitalisasi, terutama dalam bermedia social, sehingga tidak menimbulkan persoalan di kemudian hari,” terang Suastika.

Suastika tetap menyayangkan tindakan yang telah terjadi, hanya saja ia juga menekankan agar sekolah  tetap menerapkan disiplin sesuai dengan aturan yang ada di sekolah masing – masing, karena dengan kedisiplinan, siswa – siswi akan memiliki mental yang bagus untuk meraih masa depan dikemudian hari.

Kembali diingatkan pada era digitalisasi ini bagaimana pengawasan orang tua murid ataupun sekolah untuk memberikan pemahaman tentang pentingnya dalam teknologi digitalisasi terutama ketika bermedos, tentunya dalam mengunggah sebelumnya harus diperhatikan, terutama mana saja yang bisa diunggah dan mana yang tidak, sehingga ke depan tidak menimbulkan persoalan ataupun ada yang dirugikan. *** Cahayamasnews.com-Hms-Tim=01.

 

Facebook Comments

error: Content is protected !!