October 25, 2024
News

Percepat Putus Mata Rantai Penyebaran Covid 19, Sukerena  Sambangi dan Beri Bantuan di Dua Desa

AMLAPURA (CAHAYAMASNEWS). Seluruh publik terpokus terhadap pandemic covid-19. Ditengah semakin mengkhawatirkan dampak penyebaran Virus Corona saat ini, membuat sejumlah tokoh masyarakat maupun tokoh politik  terpanggil untuk ikut berbagi. Salah satu tokoh senior  Partai Golkar, I Made Sukerana pun ikut berbagi. Terbukti  Jumat (24/4) 2020, Sukerana mendatangi Satgas Desa Adat Bugbug dan Satgas Desa Adat Padangkerta, Kecamatan Karangasem, politisi partai Golkar tersebut menyumbangkan APD berupa masker.  Sukerana saat itu  turun bersama  Satgas Gotong-royong penanggulangan Covid-19 DPD Partai Golkar  Karangasem, didampingi Bendahara DPD Golkar I Komang Mustika Jaya, Sekretaris I Wayan Putu dan pengurus Partai Golkar Desa Bugbug, I Nengah Mudrawan langsung menuju kantor perbekelan Bugbug diterima oleh Perbekel Bugbug  I Gede Suteja.

Bantuan berupa ratusan masker itu langsung  diserahkan Ketua Satgas Penanggulangan Covid-19 Desa Bugbug, diterima oleh Gede Suteja selaku perbekel Desa Bugbug. Suteja sangat mengapresiasi dan mengucapkan terima-kasih atas sumbangan yang diberikan. Menurutnya, masker itu segera dibagikan kepada  warga masyarakat Desa Bugbug melalui Satgas. I Made Sukerena mengatakan,  bahwa, Satgas Gotong-royong penanggulangan Covid-19 DPD Partai Golkar  Karangasem, berkomitmen mempercepat dalam memutus rantai penyebaran virus corona. Satgas Covid-19 DPD Golkar akan terus bersinergi dengan Satgas yang sudah dibentuk di desa-desa dalam penuntasan wabah penyebaran virus Corona.

Begitu juga Satgas yang ada di setiap desa juga memiliki tugas yang sama, penanggulangan pencegahan seperti mengedukasi warganya. “Mari kita bersama-sama ikut menanggulangi sebaran Covid-19 ini. Jadi sumbangan sekecil ini berupa masker ditengah pandemic ini, akan sangat berarti bagi masyarakat. Serta kita semua harus ikuti dengan kesadaran,  terhadap himbauan pemerintah, baik pusat fan daerah, agar musibah global ini bisa segera berakhir,” harap Sukerena.

Kehadiran I Made Sukerena di Desa Adat Padangkerta bersama rombongan diterima oleh Ketua Satgas Gotong-royong Covid-19 Desa Adat Padangkerta, I Gede Lanang Gede, rombongan Sukerena juga menyumbangkan APD berupa masker. “Saya mengimbau masyarakat agar disiplin dan taat terhadap aturan pemerintah. Penggunaan masker sebagai salah satu alat perlindungan diri tetap digunakan jika bepergian keluar. Karena menurutnya, masker selain melindungi diri sendiri juga melindungi orang lain. *** Cahayamasnews.com/Hms/Tim-01

Facebook Comments

error: Content is protected !!