October 25, 2024
News

Ciptakan Kondusifitas di Masa Tenang, Polres Bangli Bersama Kodim dan Kajari Lakukan Patroli Kendaraan Bermotor Gabungan ke-Seluruh Bangli

BANGLI (CAHAYAMASNEWS.COM). Ciptakan situasi kondusif di masa tenang dalam Pilkada Bangli 2020, Polres Bangli bersama Kodim 1626 Bangli dan Kajari lakukan patroli Gabungan di wilayah Bangli, Minggu (06/12/2020). Patroli yang dipimpin Langsung Kapolres AKBP I Gusti Agung Dhana Aryawan, S.I.K.,M.I.K., bersama Dandim Letkol Inf. I Gede Putu Suwardana, S.I.P., dan Kajari Bangli Ery Syarifah.S.H.M.H,. dengan menyusuri wilayah Bangli, sembari melakukan patroli bermotor. Pihak Kepolisian dan TNI juga melakukan dialogis kepada masyarakat untuk memberikan imbauan kamtibmas serta memberikan bantuan berupa beras kepada warga masyarakat.

“Kegiatan ini kami lakukan dalam rangka menciptakan situasi kamtibmas yang aman damai dan sehat di masa tenang dalam Pilkada Serentak tahun 2020 ini,” ujar Kapolres. Dalam kesepatan yang sama Kapolres juga menitipkan situasi kepada masyarakat terutama jika ditemukan masih adanya Alat Peraga Kampanye (APK) yang masih terpasang, agar segera melaporkan kepada instansi terkait sehingga segera dapat ditindaklanjuti.

“Pada masa tenang semua APK harus diturunkan dan jangan ada satupun yang masih terpasang. Saya minta masyarakat untuk berpartisipasi jika ada masih terpasang untuk melaporkan sehingga segera dapat ditindaklanjuti.” pungkasnya. *** Cahayamasnews.com-Tim-Agung Natha.

Facebook Comments

error: Content is protected !!