January 25, 2025
News

Hari Lanjut Usia Nasional ke-27 Tahun 2023 Momentum Bangkitnya PWRI Karangasem

AMLAPURA (CAHAYAMASNEWS). Staf Ahli Bupati Karangasem Bidang SDM Astika hadir mewakili Bupati Karangasem  I Gede Dana pada Peringatan Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) ke-27 Tahun 2023, bertempat di GOR Gunung Agung Jalan Surapati Amlapura Minggu, 28 Mei 2023.

Tanggal 29 Mei diperingati sebagai Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN). HLUN merupakan sebuah ikhtiar dari Negara Republik Indonesia untuk mengapresiasi semangat jiwa raga serta menghargai peran penting dan strategi para lanjut usia di Indonesia dalam kiprahnya mempertahankan kemerdekaan, mengisi pembangunan dan memajukan bangsa. HLUN pertama kali dicanangkan secara resmi di Semarang pada tanggal 29 Mei 1996 oleh Presiden Republik Indonesia saat itu.

Peringatan yang dilakukan setiap tahun pada bulan Mei ini terinspirasi dari sejarah masa perjuangan merebut kemerdekaan Negara Republik Indonesia pada tahun 1945 silam. Selain memberikan penghargaan kepada lansia akan peran pentingnya dalam perjalanan bangsa, HLUN juga bertujuan untuk meningkatkan kepedulian semua pihak akan hadirnya lansia. Sebagai salah satu kelompok masyarakat yang tergolong “senior”, lansia lebih berisiko mengalami penurunan kapasitas fungsional dan kualitas kesehatan. Maka para lansia selayaknya juga mendapatkan akses yang lebih baik terhadap layanan publik seperti akses kesehatan, transportasi, pendidikan, pekerjaan, perumahan, domisili dan lain sebagainya.

Perayaan ulang tahun ke 27 tahun 2023 mengambil tema Lansia terawat Indonesia bermartabat. Ketua PWRI Kabupaten Karangasem I Wayan Supandi dalam laporannya menyampaikan bahwa betapa pentingnya mengelola keberadaan para lanjut usia untuk melanjutkan dedikasi bagi bangsa dan negara ini. Melalui organisasi PWRI ini diharapkan tetap eksis dan sebagai media untuk bersilaturahmi bersama anggota dan diharapkan sebagai jembatan untuk memajukan Lansia. Pemerintah diharapkan hadir untuk merawat dan mengembangkan Lansia ini. Pada akhir laporannya ketua PWRI Kabuoaten Karangasem menyampaikan terimakasihbdan penghargaan yangvsetinggi tingginya kepada Bank BPD Bali cabang Karangasem, UPTD Puskesmas Karangasem 1 dan pihak terkait lainnya atas segala partisipasinya sehingga acara berjalan dengan lancar.

“Pentingnya kita peduli terhadap sesama terutama lansia. Alasan pentingnya peringatan Hari Lanjut Usia Nasional ini berdasarkan pengamatan kami, banyak sekali lansia yang terlantar dan ditelantarkan. Saya menggugah kepada semuanya untuk mengingat bahwa suatu saat nanti kita pun akan ada masanya menjadi tua,” ujar Staf Ahli Bupati Bidang SDM Astika.

Terimakasih kepada pengurus PWRI Kabupaten Karangasem beserta jajarannya yang telah mendukung kelancaran acara ini, dan juga apresiasi kepada semua pihak terkait. Dengan semangat gotong royong saya mengajak kepada semuanya untuk lebih peduli lagi kepada sesama terutama lansia”, tegas Sahli Bupati bidang SDM. Dalam acara ini diagendakan Olah Raga bersama, Senam Lansia, cuek up kesehatan bagi lansia, Penyuluhan. Kesehatan bagi lansia dan sosialisasi layanan pensiunan bagi ASN oleh BPD cabang Karangasem.

Hadir dalam acara ini, Ketua PWRI Kabupaten beserta jajarannya para anggota dan tamu undangan lainnya. Dalam keluarga, peran orang tua selain sebagai pengayom juga sekaligus sebagai teman yang tepat bagi para generasi penerusnya. Pada situasi seperti itulah terjadi simbiosis mutualisme antar generasi.  Keluarga adalah lembaga sosial terkecil yang menjadi tempat “persemaian” bagi setiap orang. Dari kondisi tersebut, maka orang tualah yang menjadi penjuru bagi generasi muda sekaligus panutan. Menghargai, menyayangi dan menghormati orang tua khususnya para lansia karena menjadi Lanjut Usia adalah keniscayaan. Selamat Hari Lanjut Usia Nasional yang ke-27. *** Cahayamasnews.com.  (Penulis: Astika. W)

Facebook Comments

error: Content is protected !!