October 4, 2024
Ekbis

Bupati Suwirta Minta Pelaku Usaha di Klungkung, Maksimal Penyaluran Produk Lokal

SEMARAPURA (CAHAYAMASNEWS). Komitmen Bupati Klungkung terhadap Produk Lokal Klungkung sangat tinggi, hal tersebut dapat dilihat dari gencarnya beliau melakukan marketing terhadap produk lokal di Kabupaten Klungkung. Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta didampingi Kepala Dinas Koperasi UMKM dan Perdagangan Kabupaten Klungkung, Wayan Ardiasa, dan Asisten Perekonomian dan Pembangunan Pemkab Klungkung Luh Ketut Ari Citrawati dalam  acara sosialisasi produk UMKM Klungkung,  di Ruang Rapat Praja Mandala, Kantor Bupati Klungkung Jumat (7/8/2020).

Dalam Sosialisasi tersebut, Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta menyampaikan pada masa pemerintahan beliau dalam mendukung Produk Lokal Klungkung, Pemkab Klungkung sudah mengadakan pasar tani dan melibatkan ASN di lingkungan Kabupaten Klungkung untuk membeli dan memakai produk lokal seperti Beras dan Garam Beryodium hasil produksi petani di Kabupaten Klungkung.

Bupati Suwirta memerintahkan kepada pemilik toko/Swalayan, supermarket maupun minimarket yang ada di Kabupaten Klungkung supaya dapat secara maksimal menyalurkan produk local, dan mempersiapkan gondola/tempat khusus bagi produk lokal yang akan dipasarkan lengkap dengan tulisan yang menggambarkan kepedulian pemilik toko/swalayan, minimarket maupun supermarket di Klungkung terhadap produk lokal Klungkung.

Bupati Suwirta juga mengingatkan pemilik toko/swalayan, Minimarket, supermarket maupun pasar berjejaring agar memperhatikan surat ijin beroperasi, jangan sampai ijin beroperasi tidak diperpanjang yang menyebabkan tempat usaha menjadi tutup. Bupati Suwirta meminta pemilik pasar berjejaring agar ikut memasarkan produk lokal Klungkung. Ke depan pihaknya akan melakukan evaluasi kepada koperasi, toko/swalayan, minimarket, supermarket maupun pasar berjejaring dalam keterlibatan memasarkan produk lokal UMKM Klungkung. Diminta kepada pegawai koperasi, BUMDES, toko/swalayan agar memakai pakaian endek, dengan bahan dari produk lokal minimal 2 kali dalam seminggu saat bekerja dan juga agar dapat mengedukasi pembeli mengenai keunggulan dari produk lokal yang dijual, sehingga dapat menarik minat pembeli untuk membeli produk lokal tersebut.

Bupati Suwirta mengharapkan UMKM Klungkung untuk berinovasi dan membuat produk yang bisa digunakan atau dikonsumsi sehari-hari. Dan bekerjasama dengan UMKM sejenis dalam rangka memajukan produk Lokal Klungkung. Bupati meminta kepada pemilik UMKM bagi produk lokal yang dapat distandarisasi, terutama menyangkut masalah ijin, agar segera diurus mengenai izin produk tersebut agar dapat segera dipasarkan. Apabila produk baik perorangan maupun kelompok yang dihasilkan menyangkut  mengenai geografis, budaya, harap mengurus Indikasi Geografis (IG) Agar Produk Lokal Klungkung tidak diklaim oleh UMKM lainnya, izin Standar Nasional Indonesia (SNI) dan untuk produk lokal makanan harus memiliki Izin edar dari BPPOM.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja Klungkung, I Gede Kusumajaya, Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan Kabupaten Klungkung, I Wayan Durma, Kepala Baperlitbang Kabupaten Klungkung, I Wayan Wasta, Pemilik maupun pegawai Bumdes, koperasi dan toko/swalayan minimarket dan supermarket  serta pasar berjejaring di Kabupaten Klungkung. *** Cahayamasnews.com/HmsKlk/Cok.

Facebook Comments

error: Content is protected !!