
Cek Inovasi BIMA JUARA dan TOSS, Wabup Kasta Harapkan Peran Aktif KUD
Semarapura (Nuansa Bali). Guna mengetahui perkembangan Program Inovasi BIMA JUARA (Beli Mahal Jual Murah) yang sudah masuk sebagai 40 Program Inovasi Pelayanan (IPP) tahun 2018 yang digagas Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB), Wakil Bupati Klungkung I Made Kasta mengadakan Kunjungan ke Dinas Pertanian Kabupaten Klungkung pada Rabu (31/7/2019). Wabup Kasta berharap agar KUD di Kabupaten Klungkung dapat berperan aktif dalam mensukseskan Program Inovasi ini, untuk membantu mensejahterakan Masyarakat di Kabupaten Klungkung, baik dari sisi produsen maupun konsumen.
Di Hari yang sama, kunjungan juga dilakukan ke Dinas Lingkungan Hidup dan Pertanahan Kabupaten Klungkung untuk mengetahui perkembangan dari Program Inovasi TOSS (Tempat Olah Sampah Setempat) yang sudah masuk sebagai 40 Program Inovasi Pelayanan (IPP) tahun 2018 yang digagas Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN-RB). Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Pertanahan Kabupaten Klungkung Anak Agung Kirana menyampaikan masih melakukan upaya dalam mensosialisasikan sampah-sampah yang dapat diolah menggunakan Metode TOSS kepada masyarakat Klungkung.
“Kami masih melakukan sosialisasi mengenai mengenai Sampah yang dapat diolah menggunakan Metode TOSS, yakni sampah rumah tangga, seperti sampah organik (canang, daun pisang, kulit buah-buahan dan sampah organik lainnya. Dan Sampah an-organik seperti sampah plastik dan sampah rumah tangga lainnya,” ujar Anak Agung Kirana. Wabup Kasta mengharapkan agar masyarakat dapat bersama-sama membantu Pemkab Klungkung dalam melakukan pemilahan sampah di rumahnya masing-masing dan untuk masyarakat Klungkung yang sudah mempunyai TOSS di desanya, agar dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya dengan membuang sampah sesuai jenis sampah yang dapat diolah dengan metode TOSS tersebut. “Hal ini dilakukan semata-mata untuk mewujudkan Kabupaten Klungkung yang bersih, indah, dan nyaman,” ujarnya Wabup Kasta. *** Nuansa Bali.com/Humas-Cok.
Facebook Comments